Kamis, 01 Maret 2012

SENTUHAN TAUHID 
Saudara-saudaraku, saya mengingat secuplik episode ketika saya bermasalah.
Satu saat saya menangis di hadapan seorang ‘alim. Lalu dia memegang dada
saya. Dia bertanya, “Apa sesungguhnya yang Kamu butuhkan?”.
Saya terdiam.
Sentuhan tangannya di dada saya, adalah kelembutan yang menghunjam
hingga di lubuk hati saya yang paling dalam. Ada kesejukan yang mengalir.
Orang lain ini melanjutkan, “Yang Kamu butuhkan hanya Allah. Iman.
Tauhid. Bukan duit. Bukan solusi. Bukan yang lainnya. Hanya Allah. Hanya
Allah yang Kamu butuhkan.”

Saat itu saya menangis. Ingin rasanya segera saya berlari ke tempat wudhu,
dan secepatnya menggelar sajadah dan menangis. Dan saya lakukan itu.
Tauhid!
Itulah jawaban buat saya.
Tauhid, meng-Esakan Allah, menjadikan Allah segalanya, itulah jawaban buat
saya dan buat semua orang yang berdada sesak.
Free Materi ini
( Kuliah Tauhid dan Kuliah Lanjutan Solusi Buat Bayar Hutang )
didownload dari www.kuliah-online.com

Kawan...
tulisan yang saya unduh dari web site seorang yusuf mansur mengajak kepada kita semua. apa yang sebenarnya harus kita lakukan disaat semua jalan tertutup tuk kita. ketika tak ada orang yang bisa membantu kita, bahkan malah ada yang tak mau peduli sama sekali akan masalah kita padahal dia saudara kita, kawan kita, teman seperjuangan kita atau malah ia orang yang paling dekat dengan kita. lalu kemana lagi kita melangkahkan kaki yang sudah terasa berat ini...

Ya..
sebuah ungkapan yang sangat sederhana, semua berawal dari Allah dan akan kembali kepada Allah sesuai dengan firman-NYA. wallahu a'lam bi sawaf  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar